Cara Membuat Sticker WhatsApp dengan Bitmoji



Beberapa bulan ini, sering muncul pengguna WhatsApp yang menggunakan stiker-stiker lucu di chat. Ternyata stiker ini adalah avatar dua dimensi dibuat menggunakan aplikasi Bitmoji. Menurut ilmu komputasi, avatar adalah representasi grafis dari pengguna atau karakter atau persona pengguna. 

Salah satu aplikasi berbasis Android dan web adalah Bitmoji. Aplikasi ini dapat membantu para penggunanya untuk membuat karakter atau avatar pribadi. Aplikasi ini dapat digunakan di Android dengan mengunduhnya di Playstore, sedangkan untuk versi web, aplikasi ini terintegrasi dengan Google Chrome dengan cara menambahkan ekstensi Google Chrome.
Seperti yang telah kita ketahui, menumbuhkan minat peserta didik menjadi bagian dari apersepsi dari sebuah proses pembelajaran. Dan salah satunya dengan menggunakan avatar dari Bitmoji ini pendidik dapat menarik minat peserta didik karena avatar dapat disesuaikan dan ekspresinya kekinian. 

Avatar bitmoji dapat digunakan sebagai tambahan emoji pada Gmail, Snapchat, WhatsApp, dan iMessage. Avatar bitmoji pun dapat ditambahkan pada aplikasi google lainnya seperti Googledocs, Google Slide dll.

Wajah dan ekspresi pendidik yang realitanya kadang segar penuh senyuman, kadang layu penuh kerutan di dahi karena berbagai tagihan sesuai tupoksinya, dengan avatar dari Bitmoji ini menjadi tetap menarik bahkan lucu. 


Langkah untuk membuat sticker whatsApp dengan Bitmoji adalah : 
1. Unduh dari playstore aplikasi Bitmoji
2. Kemudian login menggunakan alamat email mu
3. Sesuaikan avatar sesuai keinginanmu
4. Sesuaikan pakaian avatar sesuai keinginanmu
5. kemudian di keyboard, gunakan google keyboard.
6. Untuk menempelkannya sebagai stiker whatsapp, dapat dilakukan setelah google keyboard aktif di Android kita.

Selamat mencoba!








1 تعليقات

إرسال تعليق

أحدث أقدم